Baturraden. Senin, 15 Mei 2023. SMA N 1 Baturraden menyelenggarakan acara Pelepasan dan Perpisahan Kelas XII Tahun Pelajaran 2022/2023. Acara berlangsung di lapangan sekolah dengan khidmat. Dihadiri oleh Kepala Sekolah, Komite Sekolah, Bapak/Ibu Guru dan Karyawan, seluruh siswa kelas XII, dan Wali murid siswa kelas XII.
Acara diawali dengan pembukaan kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SMABARA, setelah itu sambutan ketua panitia, sambutan Kepala Sekolah, sepatah kata dari ketua OSIS dan perwakilan kelas XII, kemudian pengalungan Samir oleh Kepala Sekolah, penyerahan simbolis siswa, penyerahan kenang-kenangan siswa kelas XII, paduan suara Bapak/Ibu Guru, penyerahan siswa berprestasi yang kali ini diraih berdasarkan ranking jurusan MIPA rangking 1 Puni Rahmadani XII MIPA 3, rangking 2 Miftahul Aulia XII MIPA 2, rangking 3 Sudi Asih XII MIPA 1 dan jurusan IPS ranking 1 Isna Nova XII IPS 1, rangking 2 Risti XII IPS 4, rangking 3 Retno Kusuma XII IPS 4, setelah itu dilanjutkan hiburan berupa tari, nyanyi, dan dance, kemudian pembacaan do’a dan yang terakhir penutup.
Tinggalkan Komentar